Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Ingin Larang Suami Berangkat, Istri Serda Eko: Tidak Seperti Biasanya, tapi Saya Ikhlaskan...

Kompas.com - 27/04/2021, 12:25 WIB
Taufiqurrahman,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Istri salah satu awak KRI Nanggala-402 Serda Eko Prasetyo (35), Dewi Nurista Priwantini (32) memiliki firasat yang tak seperti biasanya saat suaminya hendak berangkat latihan tempur.

Saat itu, Nurista begitu berat melepas kepergian suaminya untuk menjalankan tugas. Nurista sempat ingin melarang suaminya pergi.

Namun, perasaan itu tak disampaikan kepada Serda Eko. Alasannya, tugas dan tanggung jawab yang harus dijalankan sang suami.

"Ada keinginan untuk melarang suami berangkat. Ini tidak seperti biasanya, tapi saya ikhlaskan," tutur Nurista ditemui usai doa bersama di pendapa Bupati Bangkalan, Senin (26/4/2021) malam.

Nurista terakhir menatap kepergian suaminya pada Senin (19/4/2021) pagi. Siang harinya, Eko memberi kabar akan segera berangkat.

Baca juga: Sersan yang Rajin Shalat dan Mengaji Itu Kini Berpatroli dalam Keabadian Bersama KRI Nanggala-402

"Setelah jam 11 saya coba kontak lagi tapi sudah tidak bisa. Sebab, kalau kapal sudah menyelam sudah tidak ada sinyal lagi," ujar Nurista.

Pada Rabu (21/4/2021), KRI Nanggala 402 sudah dikabarkan hilang. Nurista mulai khawatir akan keselamatan suaminya.

Bahkan, kekhawatiran itu terus berlanjut sampai Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengumumkan awak KRI Nanggala-402 gugur dalam tugas.

"Saya sekan-akan masih tidak percaya atas peristiwa itu. Tapi mudah-mudahan jasadnya masih bisa ditemukan dan dikubur di sini," ungkapnya.

 

Menurut Nurista, anak sulungnya Rakafi Latif Wiratama (6) sempat menanyakan kondisi ayahnya. Saat tahu ayahnya gugur, anak sulungnya itu sempat bersedih.

Namun, anaknya sering lupa karena aktivitas yang dijalani sehari-hari. Sementara anak bungsunya belum tahu apa-apa karena masih berusia dua tahun.

Di tengah duka yang dialaminya, Nurista sedikit lega karena Pemkab Bangkalan memberikan jaminan masa depan pendidikan kedua anaknya.

Baca juga: Sederet Kenangan Terakhir Keluarga Prajurit KRI Nanggala-402, Pesan WhatsApp Tak Terbalas dan Janji Lebaran

"Terima kasih kepada Bupati Bangkalan sudah memperhatikan nasib pendidikan kedua anak almarhum," ungkap Nurista.

Serda Eko Prasetyo merupakan salah satu awak KRI Naggala-402 yang bertugas sebagai juru komunikasi II dalam latihan perang rutin. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Regional
Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Regional
Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Regional
Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Regional
Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan 'Dijual' Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan "Dijual" Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Regional
Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Regional
Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Regional
Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Regional
Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com