Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sistem Tilang Elektronik di Bangka Belitung Tertunda karena Hal Ini

Kompas.com - 09/04/2021, 13:04 WIB
Heru Dahnur ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Sistem tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE) mulai diterapkan secara bertahap di berbagai wilayah Indonesia.

Namun, di Kepulauan Bangka Belitung, sistem ETLE harus tertunda karena belum tersedianya anggaran pemerintah daerah.

Kepala Dinas Perhubungan Pemprov Kepulauan Bangka Belitung KA Tajuddin mengatakan, pengusulan anggaran masih diupayakan agar sistem ETLE bisa diwujudkan secepatnya.

"Dishub bersama instansi terkait telah beberapa kali mengadakan rapat koordinasi terkait persiapan dan pengadaan peralatan ETLE sesuai standar Korlantas Polri. Mudah-mudahan dengan dukungan berbagai pihak bisa secepatnya terwujud," kata Tajuddin kepada Kompas.com, Kamis (8/4/2021).

Baca juga: Polda Bangka Belitung Bangun Rutan Baru, Termasuk untuk Terorisme

Tajuddin menuturkan, estimasi nilai peralatan ETLE tergantung jenisnya.

Harganya berkisar puluhan hingga ratusan juta rupiah.

Meskipun ETLE belum diterapkan, Dishub sudah menawarkan penggunaan perangkat elektronik CCTV yang sudah ada.

Perangkat tersebut bisa melakukan pemantauan dan petunjuk awal apabila terjadi pelanggaran lalu lintas.

"Tentu saja masih sangat minim data dan kecanggihan untuk penerapan ETLE, perlu lebih dahulu upgrade sistem," ujar dia.

Baca juga: Surat Wasiat Ungkap Alasan Seorang Ibu Bunuh Diri Bersama 2 Anaknya

Ada pun pengusulan anggaran melalui DPRD saat ini harus berbagi dengan kebutuhan penanggulangan pandemi Covid-19.

Direktur Lalu Lintas Polda Bangka Belitung Kombes Hindarsono mengatakan, pengadaan sarana prasarana untuk ETLE diserahkan pada pemerintah daerah.

Hindarsono berharap, Gubernur bisa meloloskan anggaran, sehingga tilang elektronik bisa segera diterapkan di Bangka Belitung.

"Spesifikasi kamera hingga tiang pancang sudah kami sampaikan. Jadi nanti tergantung Gubernur, karena ini menyangkut PAD," ujar Hindarsono.

Untuk tahap awal penerapan ETLE direncanakan di wilayah Kota Pangkalpinang.

Ada empat titik yang sudah dipersiapkan yakni, Simpang PT Timah, Simpang Kantor Gubernur, Simpang Tapekong Semabung dan Simpang Masjid Jamik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Regional
3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asik Main Judi Online di Warung Kopi

3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asik Main Judi Online di Warung Kopi

Regional
Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Regional
Aceh Utara Terima 592 Formasi ASN pada 2024

Aceh Utara Terima 592 Formasi ASN pada 2024

Regional
Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

Regional
Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Regional
Seribuan Jumatik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

Seribuan Jumatik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

Regional
Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Regional
Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Regional
Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Regional
IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

Regional
Cerita di Balik Gol Cantik Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Cerita di Balik Gol Cantik Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Regional
Kebakaran Kapal Ikan Cilacap Renggut 1 Nyawa ABK, Ditemukan Mengambang dengan Luka Bakar di Tubuh

Kebakaran Kapal Ikan Cilacap Renggut 1 Nyawa ABK, Ditemukan Mengambang dengan Luka Bakar di Tubuh

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com