Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami Tak Kembalikan Mobil Dinas, Guru Honorer Terancam Dimutasi ke Pedalaman

Kompas.com - 06/10/2020, 05:49 WIB
Kontributor Kompas TV Manokwari, Budy Setiawan,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

Selama sepekan terakhir, Dessy selalu ke sekolah.

"Pada minggu ini saya tidak pernah absen ke sekolah, karena Kepala sekolah menugasi saya sebagai Ketua PTS dan PAS Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2020 – 2021. Di luar itu, saya bersama rekan guru honorer mendirikan bimbingan belajar Little Bee, sebagai solusi pembelajaran di masa Pandemi," kata dia.

Dessy heran dengan mutasi itu. Ia mempertanyakan kebijakan Dikbudpora Teluk Bintuni.

"Apa hubungan profesionalitas kerja saya dengan suami saya? Jika saya dimutasi karena hal teknis terkait dunia kependidikan, itu adalah hal yang wajar. Namun, jika karena hal yang saya tidak tahu, apakah itu menjadi masuk akal? Bahkan saya mendapat kabar ada upaya penahanan gaji saya sebagai guru honorer," tanyanya.

Ia menyayangkan nasib siswa sekolah jika pendidikan direcoki masalah pribadi atau politik.

Baca juga: Berkat Cara Unik Mengajarkan Pancasila, Sri Sulistyani Jadi Pembicara di Hari Guru Sedunia 2020

"Apakah oknum yang tidak menghargai profesi guru ini layak menjabat sebagai pimpinan tertinggi di dunia pendidikan Bintuni," ungkapnya.

Plt Kepala Dikbudpora Teluk Bintuni Daniel Dudung membenarkan rencana mutasi tenaga guru honor tersebut karena kendaraan dinas yang dipakai sang suami.

"Disposisi rencana pemindahan guru honorer itu ada dan ini dikeluarkan terkait kendaraan dinas yang digunakan oleh Suaminya, Robert Parantean," jelas Daniel, saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Senin (5/10/2020).

Daniel menjelaskan, Robert yang merupakan suami Dessy sebelumnya menjabat sebagai Kasubag Perencanaan di Dikbudpora Bintuni.

Robert memegang kendaraan dinas jenis double cabin dengan nomor polisi DS 52 TB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com