Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lepas dari Pengawasan, Bayi 11 Bulan Tewas Tertabrak Mobil Majikan

Kompas.com - 28/07/2020, 13:07 WIB
Setyo Puji

Editor

KOMPAS.com - Bayi berusia 11 bulan berinisial NPJ, di Kecamatan Kintamani, Bangli, Bali, tewas setelah terlindas mobil.

Peristiwa naas tersebut terjadi pada Senin (27/7/2020) sekitar pukul 10.00 WITA di rumah majikan orangtua korban berinisial MADP.

Saat itu, korban diajak orangtuanya berinisial IGS (21) dan NKI (20) bekerja di rumah majikannya tersebut.

Saat ibunya sedang mengepel di dalam rumah, korban diduga merangkak keluar rumah hingga lepas dari pengawasan.

Sementara pada saat bersamaan, sang majikan hendak mengeluarkan mobilnya dari garasi.

Baca juga: Bayi 11 Bulan Tewas akibat Kecelakaan dengan Mobil Majikan di Pekarangan Rumah

Karena tidak mengetahui ada korban, mobil yang dikendarai MADP akhirnya menabrak bayi perempuan tersebut hingga tewas.

“Pada saat itu yang bersangkutan (MADP) mengecek kolong mobil, tapi tidak ada siapapun. Begitu mobil dihidupkan dan mundur untuk mengeluarkan mobil, ia merasa ada sesuatu yang mengganjal sebanyak dua kali di roda belakang dan depan,” ucap Kasubag Humas Polres Bangli, AKP Sulhadi dilansir dari Tribunbali.

Mengetahui ada yang mengganjal itu, sang majikan langsung berhenti dan keluar dari mobil yang dikendarai untuk melakukan pemeriksaan.

Sontak sang majikan terkejut, karena mendapati korban sudah terlindas ban mobilnya dan meninggal dunia.

Baca juga: Fakta Sopir dan Penumpang Travel Tewas Tanpa Busana di Mobil, Diduga Keracunan Setelah Berhubungan Intim

 

Setelah mendapat laporan itu, siangnya polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara.

Sedangkan MADP dibawa ke Mapolres Bangli untuk menjalani pemeriksaan. Terkait kasus tersebut, dugaan sementara dari polisi karena adanya kelalaian sopir.

Meski demikian hingga saat ini belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka.

"Status masih saksi karena dari saksi lain belum diperiksa juga karena orangtua masih syok," kata Sulhadi saat dihubungi, Selasa (28/7/2020).

Sedangkan orangtua korban belum berkenan diwawancarai karena masih syok mengetahui anaknya sudah meninggal.

Penulis : Kontributor Bali, Imam Rosidin | Editor : David Oliver Purba | Tribunbali

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com