Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hari Terombang-ambing hingga Jayapura, 6 Warga Papua Nugini Makan Kelapa untuk Bertahan

Kompas.com - 21/07/2020, 06:04 WIB
Dheri Agriesta

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Sebanyak enam warga Papua Nugini yang berasal dari Pulau Wuvulu, Provinsi Manus, diselamatkan sejumlah nelayan asal Jayapura, Papua.

Nelayan menemukan kapal yang ditumpangi enam warga Papua Nugini itu terombang-ambing di lautam, sekitar 60 mil laut dari Jayapura.

Baca juga: Berawal dari Permintaan Gubernur NTT, 3 Pencuri Ternak Dikirim ke Nusakambangan

"Memang benar Minggu (19/7/2020), nelayan menemukan satu perahu tanpa mesin berisi enam warga Papua Nugini dan saat ini sudah diserahkan ke Imigrasi Jayapura," kata Kepala Biro Perbatasan dan Kerja Sama Luar Negeri Pemprov Papua Suzana Wanggai kepada Antara, Senin (20/7/2020).

Suzana mengatakan, enam warga Papua Nugini itu mengaku telah seminggu berada di laut lepas.

Hal itu bermula ketika mereka hendak berobat ke Vanimo, Papua Nugini, menggunakan kapal. Tapi, lokasi tempat berobat yang hendak mereka tuju tutup.

Mereka pun memutuskan berlayar ke Wewak, Papua Nugini. Tapi, di perjalanan mesin perahu mereka jatuh.

Enam warga itu terombang-ambing dengan kapal tanpa mesin di lautan.

Baca juga: Pekerja Seni Demo di Depan Pendopo Bupati Jombang, Bawa 100 Mobil dan Speaker

 

Seminggu berselang, ternyata mereka tiba di perairan Jayapura.

"Selama di laut lepas mereka hanya mengonsumsi kelapa yang dibawanya," kata Suzana.

 

Mereka ditemukan sekitar 60 mil laut dari Jayapura.

Nelayan pun membawa mereka ke Pos Polair Polresta Jayapura Kota yang berlokasi di tempat pelelangan ikan (TPI).

Suzana mengatakan, pihaknya masih berkoordinasi dengan Imigrasi, Konjen Papua Nugini di Jayapura, dan KKP untuk memeriksa kesehatan enam orang tersebut.

Baca juga: Kampung Warna-warni Yoboi, Obyek Wisata Baru di Jayapura yang Muncul di Tengah Pandemi Covid-19

Suzana pun belum tahu kapan enam warga Papua Nugini itu akan dikembalikan ke negara asalnya.

"Pulau Wevulu, secara geografi lebih dekat ke Vanimo atau Wewak dibanding ke Manus," tambah Suzana Wanggai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com