Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uskup Agung Medan dan 4 Pastor Positif Covid-19, Ini Penjelasan KAM

Kompas.com - 20/07/2020, 11:45 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

 

Alami meriang dan batuk

Sejumlah pastor mengalami gejala meriang dan batuk. Setelah dilakukan tes swab, hasilnya positif terinfeksi corona.

Pastor Michael Manurung mulai dirawat di rumah sakit pada 7 Juli 2020 dan dinyatakan positif.

Baca juga: Uskup Agung Medan Mgr Kornelius Sipayung Positif Covid-19

Kemudian, Pastor Frans Borta P Rumapea dirawat sejak 14 Juli 2020, dengan gejala meriang dan batuk.

"Pastor Romualdus Namirun masuk 15 Juli, demam dan hasil pemeriksaan positif. Sedangkan Pastor Jody Turnip masuk 16 Juli, demam dan lemas, tes PCR positif," ujar Benjamin.

Uskup Agung Kornelius positif

Seperti diberitakan sebelumnya, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Utara Aris Yudhariansyah membenarkan bahwa Uskup Agung Kota Medan Mgr Kornelius Sipayung, positif terinfeksi Covid-19.

Namun, Aris tidak menyebutkan secara detail kapan Kornelius mulai terpapar virus corona.

"Benar," kata Aris kepada Antara, Minggu (19/7/2020).

Uskup Agung Kota Medan Mgr Kornelius Sipayung dinyatakan positif berdasarkan hasil tes swab dan saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Martha Friska Medan, Sumatera Utara.(Abba Gabrilin).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com