GROBOGAN, KOMPAS.com - Diduga keracunan makanan, belasan warga Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah dilarikan ke Rumah Sakit Islam, Purwodadi, Kamis (11/6/2020) malam.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com, sebanyak 14 warga dievakuasi mulai 20.00 WIB menumpang ambulans dari PMI Grobogan, Puskesmas Grobogan serta mobil siaga Desa Getasrejo.
Sebelumnya mereka mengeluh pusing, mual, lemas dan muntah.
Baca juga: Korban Keracunan Nasi Kuning Ulang Tahun Bertambah Jadi 40 Orang, Mayoritas Anak-anak
Sutikno, warga Desa Getasrejo, mengatakan, sehari sebelumnya sudah ada beberapa orang tetangganya yang dilarikan ke Puskesmas dan Rumah Sakit dengan gejala serupa.
"Kemarin ada empat orang opname. Pusing dan muntah," kata Sutikno.
Sementara itu Kapolsek Grobogan, AKP Eko Bambang, menyampaikan, pada Selasa (9/6/2020) sore, salah satu warga Desa Getasrejo menggelar hajatan kelahiran bayi dengan mengundang 40 orang tetangganya.
Namun pada Rabu (10/6/2020), beberapa orang secara bertahap menderita panas, pusing dan muntah hingga kemudian dilarikan ke rumah sakit.
"Kemarin sudah ada yang dilarikan ke rumah sakit, menyusul kemudian malam ini," jelasnya.
Baca juga: 3 Warga Ngada NTT Tewas Keracunan Belerang Saat Bakar Sarang Lebah
Dari hasil pemeriksaan medis, diduga belasan orang tersebut keracunan dari salah satu menu makanan syukuran yaitu daun singkong sebagai pelengkap nasi gudangan.
"Dugaannya keracunan makanan syukuran kelahiran bayi. Namun kami masih mendalami," kata Eko.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.