Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Daerah Ini Data 2015 Jadi Rujukan Penyaluran Bansos Tunai, Warga Meninggal Terdaftar

Kompas.com - 20/05/2020, 21:15 WIB
Moh. SyafiĆ­,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Sedangkan penyaluran bansos dari Pemkab Jombang dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur sudah mencapai 92 persen.

Sedangkan untuk penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD), ditargetkan rampung pada 20 Mei 2020.

Sebelum ada penambahan kuota penerima, penerima bantuan sosial di Kabupaten Jombang tercatat berjumlah 206.107 kepala keluarga.

Rinciannya, 51.134 KK menerima bantuan sosial dari Kemensos dan 42.287 KK menerima BLT Dana Desa.

Kemudian, sebanyak 77.686 KK menerima bansos tunai dari Pemkab Jombang, serta 35.000 KK menerima dari Pemprov Jatim.

Bansos tunai atau disebut BST diluncurkan Kementerian Sosial RI untuk warga yang terdampak Pandemi Covid-19.

Setiap penerima bansos tunai akan menerima uang tunai selama tiga bulan dengan nominal Rp 600.000 untuk pencairan setiap bulan.

Adapun penyaluran bansos tunai dilakukan melalui kantor pos dan bank pemerintah.

Penyaluran bansos tunai mulai dilakukan di Kabupaten Jombang sejak pekan lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com