Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wakil Bupati Tana Toraja Positif Corona, Berawal Rapid Test Usai Bagi Sembako dan Tak Bergejala

Kompas.com - 16/04/2020, 12:28 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara memimpin pembagian sembako untuk tukang ojek dan sopir angkot di Pasar Seni Makale, Senin (13/4/2020).

Usai memimpin pembagian sembako, Victor melakukan rapid test corona pada Rabu (15/4/2020). Hasilnya, ia dinyatakan reaktif.

Victor pun melakukan tes swab untuk memastikan kondisinya.

Baca juga: Kasus-kasus Pasien Positif Corona Tanpa Gejala di Sejumlah Daerah, Ada yang Hanya Merasa Kehausan

Isolasi mandiri, hasil tes swab positif corona

Ilustrasi virus coronaShutterstock Ilustrasi virus corona
Setelah mengetahui hasil rapid test reaktif, Victor kemudian melakukan isolasi mandiri di rumah.

Kamis (16/4/2020) pagi, Victor mengabarkan telah menerima hasil swab.

Dalam pengumumannya itu, Victor menyebut dirinya positif corona.

"Saya dinyatakan positif terpapar corona," kata dia melalui sebuah video berdurasi 1 menit 30 detik yang diunggah di laman Facebook-nya.

Baca juga: Sederet Pesan Menggugah dari Para Pasien Corona yang Berhasil Sembuh...

Ilustrasi corona virus (Covid-19)shutterstock Ilustrasi corona virus (Covid-19)

Tak menunjukkan gejala

Victor menyatakan, sejak awal hingga saat ini ia dalam kondisi stabil.

Ïa tidak merasakan gejala seperti pada umumnya.

"Saya tidak ada keluhan apapun termasuk batuk tidak, suhu normal, tensi juga sangat bagus," kata Victor.

Ia pun mengaku telah mendapatkan perawatan.

"Saya pun langsung dirujuk ke RSUD Lakipadada di ruang isolasi untuk penanganan pengobatan sesuai protap Covid-19," ujar dia.

Informasi mengenai kondisi Victor yang sudah dinyatakan positif corona dibenarkan oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Tana Toraja Berty Mangontan.

Ia membenarkan, video tersebut benar-benar bersumber dari Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Kompas TV Luwu Palopo, Amran Amir | Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com