Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulang dari Singapura, Pasien Suspect Virus Corona Dirawat di RSUD Ir Soekarno Bangka

Kompas.com - 16/02/2020, 23:43 WIB
Heru Dahnur ,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Seorang warga asal Sungailiat, Bangka, Kepulauan Bangka Belitung dilarikan ke RSUD Ir Soekarno setelah diduga mengalami gejala suspect virus corona.

Sebelumnya pasien tersebut melakukan perjalanan ke Singapura.

"Memang ada yang mau dirawat karena curiga corona. Tapi ini butuh uji lab dulu," kata Direktur RSUD Ir Soekarno Babel Armayani Rusli kepada Kompas.com, Minggu (16/2/2020).

Baca juga: RSUD Babel Isolasi 1 Pasien Suspek Virus Corona yang Baru Datang dari Singapura

Armayani memastikan, pihak rumah sakit langsung mengambil tindakan sesuai standar yang ditetapkan.

"Ada ruang isolasi. Perawatannya memang ekstra sampai nanti hasil pemeriksaan keluar," ucapnya.

Informasi yang dirangkum, pasien yang dirahasiakan identitasnya itu tiba dari Singapura pada Senin lalu.

Baca juga: Menkes: Ada 34 Sampel Suspect Corona yang Diperiksa, Semuanya Negatif

Sebelum ke Bangka, pasien itu masuk melalui Jakarta untuk sembahyang Cap Go Meh di Bogor.

Saat tiba di bandara sempat diberi HAC (Kartu Kuning) dan dinyatakan sehat.

Namun, saat berada di Bangka, pemeriksaan kembali dilakukan untuk pengambilan sampel swap pharing dan blood yang akan dikirim ke Litbang Kes besok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com