BANJARNEGARA, KOMPAS.com - Kemunculan embun es di kawasan dataran tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, menarik minat wisatawan untuk berburu fenomena langka tersebut.
Kepala Unit Pengelola Teknis (UPT) Pengelolaan Obyek Wisata Banjarnegara Aryadi Darwanto mengatakan, Minggu (23/6/2019) pagi embun es kembali muncul di kompleks Candi Arjuna, tepatnya di lapangan sebelah timur candi.
"Pagi ini suhu di sekitar Candi minus 2 derajat celsius. Kebetulan wisatawan sudah tahu (kemunculan fenomena tersebut), tadi pagi sudah banyak yang datang," kata Aryadi saat dihubungi, Minggu (23/6/2019).
Aryadi mengatakan kendaraan roda empat dan roda dua yang membawa ratusan wisatawan telah memadati area parkir sejak pukul 06.00 WIB.
Baca juga: Suhu Minus 5 Derajat Celsius, Embun di Dieng Kembali Membeku
Mereka sengaja datang untuk melihat dan mengabadikan embun yang membeku.
"Tadi pukul 06.00 parkiran sudah penuh, kendaraan sudah terparkir. Saya datang wisatawan sudah melihat-lihat, foto-foto. Wisatawan yang datang berasal dari berbagai kota, antara lain Jakarta, Semarang, dan Yogyakarta," kata Aryadi.
Aryadi mengatakan sejak beberapa hari terakhir, suhu udara di Dieng sangat dingin. Bahkan, Sabtu (22/6/2019) pagi lalu suhu udara terpantau mencapai minus 5 derajat celsius.
Suhu udara tersebut, kara Aryadi, disebut yang terendah pada tahun ini. Tahun lalu, suhu udara terendah di Dieng mencapai minus 7 derajat celsius.
Baca juga: Suhu Capai Minus Derajat, Ini Tips untuk Wisatawan yang Akan ke Dieng
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.