Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Sepeda Motor Misterius Tanpa Pelat Ditemukan di Sawah, Warga Geger

Kompas.com - 29/04/2019, 14:35 WIB
Ari Widodo,
Caroline Damanik

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Penemuan dua sepeda motor tanpa plat nomor di area pesawahan di wilayah Kecamatan Kebonangung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, menyebabkan warga geger.

Menurut Kapolsek Kebonagung, AKP Sugiyono, motor pertama berjenis Honda Vario ditemukan pada Sabtu (26/4/2019) tanpa plat nomor di Desa Mangun Lor, Kecamatan Kebonangung, Demak.

Baca juga: Penyebar Video Hoaks Emak-emak Labrak Gudang KPU Ditangkap di Rumah Mertua

Pada hari berikutnya, Minggu (27/4/2019), warga kembali menemukan kendaraan jenis Scoopy beberapa kilometer dari lokasi temuan pertama.

"Dua-duanya ditemukan di wilayah Kebonagung, tetapi ditemukan dua hari berturut-turut. Yang vario ditemukan Sabtu dan Scoppy pada hari Minggu," ungkap Sugiyono, Senin (29/4/2019).

Penemuan dua sepeda motor misterius ini sempat viral di media sosial. Komentar bersifat spekulasi pun bermunculan. Akan tetapi pihak kepolisian menegaskan akan melakukan penyelidikan mendalam.

Baca juga: Viral, Video Remaja Dihukum Satpol PP Berguling-guling di Alun-alun Cianjur

Meski demikian, dugaan sementara motor tersebut kemungkinan hasil curian atau penggelapan. Saat ini, dua kendaraan tersebut sudah diamankan di Polsek Kebonagung, Demak.

"Salah satu kendaraan sudah ada yang mengakui kepemilikannya, tetapi hari ini masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Sugiyono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com