Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rido, Bocah 2 Tahun Penderita Tumor Ganas Akan Dibawa ke Jakarta

Kompas.com - 26/04/2019, 17:24 WIB
Idham Khalid,
Rachmawati

Tim Redaksi

LOMBOK TIMUR, KOMPAS.com - Muhammad Rido Abdullah bocah berumur 2 tahun, asal Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat yang menderita tumor ganas di gusinya, kini tengah berada di Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Nusa Tenggara Barat.

Sebelumnya, Rido dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lombok Timur.

Rido sempat terkendala biaya dan belum memiliki BPJS. Namun ia telah mengantonginya dan menunggu keputusan pihak RSUP NTB untuk dirujuk ke Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta.

Baca juga: Kisah Rido Abdullah, Bocah 2 Tahun Penderita Tumor Ganas di Lombok Timur

Koordinator yayasan Endri Fundation cabang Lombok Timur yang bergerak di bidang kesehatan untuk orang-orang yang miskin, sakit, difabel dan terlantar, Brigadir Agus Salim menyebutkan, Ridoa kan segera dibawa ke Rumah Sakit Harapan Kita karena  di sana proses penanganannya lebih cepat.

"Pertimbangannya kemarin memilih Rumah Sakit Harapan Kita karena proses cepat dibandingkan dengan Rumah Sakit Sanglah di Bali. Disana harus menunggu banyak minggu," kata Agus melalui sambungan telepon Jumat (26/4/2019).

Baca juga: Kegigihan Yuda, Bocah 12 Tahun, Setia Temani Ayah yang Derita Tumor Otak

Untuk biaya operasi, Rido telah dibantu oleh pihak pemerintah daerah setempat dan masyarakat.

"Untuk biaya sendiri sudah dibantu Baznas, sumbangan dari masyarakat, dan lembaga-lembaga," kata Agus.

Agus menerangkan, saat ini Rido menunggu keputusan dari pihak RSUP NTB kapan waktunya untuk di rujuk ke Rumah Sakit Harapan Kita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com