Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Kampanye Prabowo di Bandung, Sebut Nama Kandidat Menteri hingga Janji Kerja Keras jika Menang

Kompas.com - 29/03/2019, 12:46 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Khairina

Tim Redaksi

Prabowo yang mengenakan kaus coklat menyampaikan pesan damai menjelang pemilu yang tinggal sebentar lagi.

"Saya minta tidak boleh benci, tidak boleh bicara jelek. Kalau sayang sama saya, kita maju sebagai pendekar pembela rakyat," ujar Prabowo.

Prabowo menegaskan, ia dan seluruh pendukungnya maju dalam pilpres sebagai pendekar, pembela rakyat, pembela kiai dan ulama, serta pembela semua agama. Itu karena Islam rahmatan lil alamin atau membawa rahmat dan kesejahteraan bagi seluruh alam semesta.

“Islam kita, Islam yang membela yang baik di republik ini. Semua suku, agama, kita tidak radikal. Justru koruptor itu yang akan membuat rakyat jadi radikal,” tutur dia.

Baca Juga: Pesan Damai Prabowo Jelang Pemilu: Tidak Boleh Benci dan Bicara Jelek

4. Janji Prabowo akan kerja keras setelah dilantik

Selain itu, Prabowo berjanji akan bekerja keras setelah dilantik menjadi presiden Indonesia.

Dirinya juga akan meminta kepada seluruh jajaran kabinetnya untuk menandatangani pakta integritas untuk tidak melakukan korupsi dan memperkaya diri sendiri.

"Saudara-saudara, begitu mendapatkan mandat, saya akan bekerja dengan keras. Ini tim saya sebagian sedang bekerja di mana-mana. Pak Sandiaga sedang kampanye, Pak Amien Rais sedang kampanye juga. Saya akan minta mereka semua tanda tangan kontrak tidak akan mencari keuntungan pribadi selama menjabat," tutur Prabowo.

Baca Juga: Saat Prabowo Perkenalkan Para Calon Menteri, dari AHY hingga Said Iqbal

Sumber: KOMPAS.com (Kristian Erdianto, Reni Susanti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com