“Keinginan perubahan makin kental, kami rasakan betul di tiap pertemuan demi pertemuan. Semua itu perlu diwujudkan saat 17 April 2019 nanti,” kata Sandiaga, saat acara 'Silaturahmi dan Konsolidasi Sukarelawan Prabowo-Sandi (Padi) se- Jateng', di Hotel Grasia, Kota Semarang, Minggu (16/12/2018).
Sandi mengaku, telah menangkap aspirasi dari masyarakat, antara lain dari wilayah Cilacap, Banyumas, Banjarnegara, Wonosobo, Temanggung, Kabupaten Semarang, dan Kabupaten Magelang.
Baca berita selengkapnya: Sandiaga Sebut Keinginan Ganti Presiden Sangat Kental di Jateng
Anggota Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amin, Ruhut Sitompul, mengaku terkejut dengan insiden perusakan atribut Demokrat.
Pada Sabtu (15/12/2018), atribut yang dipasang di ruas jalan Kota Pekanbaru itu dirusak orang tak dikenal. Ruhut pun mengimbau masyarakat untuk waspadai upaya adu domba.
“Percayakan kepada kepolisian. Sekarang sudah diusut dan satu sudah ketangkap, kita tunggu saja,” kata Ruhut, seusai deklarasi 'Relawan Prima 01' di Jember, Jawa Timur, Minggu (16/12/2018).
Baca berita selengkapnya: Ruhut Ingatkan Jangan Sampai Ada Adu Domba dalam Peristiwa Perusakan Atribut Demokrat
Kristin Rame (12), siswi SD kelas VI asal Desa Oni, Kecamatan Kualin, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur, tewas dimangsa seekor buaya di belakang rumahnya.
Kasat Reskrim Polres TTS Iptu Jamari mengatakan, sang ayah menyaksikan di depan matanya peristiwa menyedihkan tersebut.
"Saat melihat anaknya diterkam buaya, Karel sempat berusaha melawan buaya tersebut, namun tak berhasil," ungkap Jamari, kepada Kompas.com, Sabtu (15/12/2018).
Kejadian itu bermula saat hujan deras mengguyur Kecamatan Kualin dan sekitarnya, yang mengakibatkan air kolam Oematan meluap dan menggenangi rumah warga yang berada di sekitarnya.
Korban saat itu hendak memindahkan kambing yang diikat pada kandang babi karena kambing tersebut nyaris tenggelam karena banjir.
Baca berita selengkapnya: Seorang Siswi SD Tewas Diterkam Buaya di Belakang Rumahnya
Sumber: KOMPAS.com (Junaedi, Sigiranus Marutho Bere, Nazar Nurdin, Ahmad Winarno, Inggried Dwi Wedhaswary)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.