Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rumah Warga Nagekeo NTT Rusak Terkena Longsor

Kompas.com - 12/11/2018, 20:29 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


KUPANG, KOMPAS.com - Sebanyak lima unit rumah warga Desa Selorejo Timur, Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo, NTT, rusak akibat longsor yang melanda wilayah itu, Senin (12/11/2018) pagi.

Selain rumah rusak, tiga warga setempat ditemukan tewas tertimbun longsoran.

Kepala BPBD NTT Tini Thadeus mengatakan, dampak dari rusaknya rumah warga, menyebabkan 22 orang mengungsi.

Baca juga: 3 Warga NTT yang Tertimbun Longsor Ditemukan Tewas

"Puluhan warga itu saat ini mengungsi di rumah tetangga sekitar," ucap Tini, kepada Kompas.com, Senin malam.

Menurut Tini, bantuan logistik berupa beras dan lauk pauk sudah dibagikan kepada puluhan warga itu.

Dia mengatakan, saat ini telah diupayakan untuk relokasi oleh Pemerintah Daerah Nagekeo dan minta bantuan Pemerintah Provinsi NTT serta BNPB.

"Kami tunggu inisiatif Pemda Nagekeo untuk penanggulangannya," imbuh dia.

Baca juga: 3 Warga Nagekeo di NTT Tertimbun Longsor, 1 Orang Dikabarkan Tewas

Tini pun mengimbau kepada warga setempat, agar selalu waspada dan siap siaga, baik di lokasi bencana, maupun masyarakat di seluruh NTT.

"Jelang pergantian musim dari musim kering ke musim hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kecang ataupun puting beliung. Karena itu kita harus siap siaga selalu dalam menghadapi bencana," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com