Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Budayawan: Ki Enthus Itu Seniman yang Lengkap

Kompas.com - 15/05/2018, 16:05 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.comDalang kondang yang juga Bupati Tegal nonaktif Enthus Susmono meninggal dunia pada Senin (14/5/2018) malam.

“Bagi saya, Enthus itu dalang yang kreatif, dalang yang reformis," ujar mantan Ketua Lembaga Seni Budaya Muslim Indonesia (Lesbumi) NU Zastro Ngatawi, Selasa (15/5/2018).

"Dia melakukan inovasi pewayangan dan mengaktualisasikan cerita pewayangan menjadi cerita yang bermakna,” tambahnya.

Zastro mengaku, dunia kesenian sangat kehilangan sosok Enthus. Apalagi, kemampuan berwayangnya sulit dimiliki dalang lain.

Baca juga: Ki Enthus Meninggal, Bagaimana dengan Pilkada Tegal?

Bupati yang dilantik pada 2014 itu dinilai berhasil mengintegrasikan kemampuan mendalang dengan pemahaman agama Islam. Enthus juga berhasil berinovasi dalam kesenian dalang. 

“Beliau juga pendalaman materinya bagus, karena sering bertanya kepada para ulama. Seperti Gus Mus, bahkan ke Kajen,” tuturnya.

“Kami sangat kehilangan seorang budayawan besar. Beliau mengintegrasikan agama, ibadah, budaya, dan kebangsaan. Dia juga lintas batas, semua anak muda, tua, senang dengan ceramahnya,” tambah budayawan NU ini.

Zastro bersahabat dengan Enthus saat bersama-sama di Lesbumi. Pertemuan terakhir terjadi pada pentas di Bumiayu, Kabupaten Brebes, Februari 2018.

Dari pentas bersama itu, Zastro kembali menguatkan bahwa jiwa sosial bupati nyentrik itu sangat tinggi. Dedikasi pada kesenian juga sangat tinggi.

Baca juga: Bupati Grobogan: Ki Enthus Selalu Mengocok Perut Para Bupati

“Untuk mencari penerus Enthus tidak mudah, terutama dengan kualifikasi yang dipunyai, karena beliau adalah dalang yang komplit, beliau mau terus belajar, menguasai tasawuf, kesenian. Sosoknya langka di Indonesia,” tandasnya.

Ki Enthus Susmono meninggal diduga akibat serangan jantung di Rumah Sakit di Slawi.

Ki Enthus berstatus bupati nonaktif karena tengah menjalani cuti kampanye saat memutuskan maju untuk kedua kalinya di Pilkada Kabupaten Tegal 2018. 

Kompas TV Ki Enthus rencananya maju untuk periode kedua, namun ternyata, ajal lebih dulu tiba. Ki Enthus meninggal dunia Senin (14/5) Pukul 19.10 WIB.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com