Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uniknya "Paper Cut" Banyuwangi, dari Kebo-keboan Sampai Fitri Carlina

Kompas.com - 19/01/2018, 07:24 WIB
Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati

Penulis

"Kadang susah juga menjelaskan detail paper cut ini kepada pemesan tapi alhamdulillah ada saja yang pesan. Minggu ini saja saya selesaikan 3 pesanan dan rata-rata foto portrait," jelasnya.

(Baca juga : Buat Kerajinan, Rosani Berharap Bisa Biayai Pengobatan 3 Kanker yang Dideritanya )

Pemesanan bukan hanya datang dari Banyuwangi, tapi juga Jakarta, Palembang, Bali, dan beberapa kota lain di Indonesia. Agar tidak rusak, pengiriman dilakukan dengan cara khusus, yaitu hasil paper cut dihimpit dua triplek tipis agar tidak bergeser.

Untuk menambah pengetahuannya, Angga bergabung dengan komunitas paper cut Inggris secara online. "Di komunitas tersebut saya banyak belajar tentang pola-pola baru," jelasnya.

Dia mengaku akan bekerjasama dengan beberapa fotografer di Banyuwangi untuk membuat paper cut dari hasil foto mereka lalu dipamerkan.

"Nanti temanya adalah tentang Banyuwangi. Banyak foto-foto bagus dan saya akan membuatkan paper cut lalu dipamerkan bersama mereka," pungkasnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com