Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Kenakan Seragam Sekolah, 2 Pasang Pelajar Tepergok Berduaan di Kamar Kos

Kompas.com - 14/11/2017, 19:06 WIB
M Agus Fauzul Hakim

Penulis

KEDIRI, KOMPAS.com — Dua pasang pelajar laki-laki dan perempuan di Kota Kediri, Jawa Timur, terjaring razia satuan polisi pamong praja yang tengah menertibkan rumah kos, Selasa (14/11/2017).

Kedua pasang pelajar sebuah SMA itu kedapatan berada di dalam kamar rumah kos. Mereka ditangkap di rumah kos yang berbeda, tetapi sama-sama berada di Kelurahan Bangsal, Kecamatan Pesantren.

Selain pelajar, dalam razia itu, satpol PP juga menangkap basah tiga pasang laki-laki dan perempuan yang juga berada di dalam kamar kos. Mereka diamankan karena bukan suami istri.

"Ada indikasi perbuatan asusila," ujar Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Satpol PP Kota Kediri Nur Khamid, Selasa.

Semua penghuni kos yang terjaring razia kemudian dibawa ke kantor satpol PP untuk diperiksa dan dibina lebih lanjut.

Baca juga: 2 Pasangan Tertangkap Mesum dan Pacaran di Parkiran Rumah Bupati

Nur Khamid menambahkan, dalam hasil penyelidikan, dua pasang pelajar itu mengaku pernah melakukan hubungan layaknya suami istri, bahkan lebih dari sekali.

"Ini hal yang membuat hati kita miris," katanya.

Oleh sebab itu, pihaknya akan semakin meningkatkan razia, terutama pada rumah-rumah kos dan tempat yang biasa dipakai bolos pelajar untuk mengantisipasi kenakalan remaja.

Kepada pemilik kos yang tidak menaati aturan, Nur Khamid mengancam akan menutup kos mereka. Penyegelan itu pernah dilakukannya terhadap rumah kos yang terungkap penghuninya menggunakan narkoba.

Sementara terhadap para pelajar yang terjaring razia itu, pihak satpol PP mengundang orangtua dan guru sekolah mereka masing-masing untuk membuat surat pernyataan sekaligus menjemputnya.

Baca juga: 6 Pasangan Mesum Terjaring Razia di Antaranya Pelajar dan Mahasiswa

Begitu juga terhadap pasangan lainnya juga diwajibkan membuat surat penyataan untuk tidak mengulangi perbuatan serupa.

Kompas TV Dari pemeriksaan sementara, pelaku mengaku hanya iseng.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com