Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Keracunan Makanan, Puluhan Siswa SMA di Kupang Dilarikan ke RS

Kompas.com - 15/09/2017, 19:28 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com - Sebanyak 29 siswa SMA Negeri Keberbakatan Olahraga Flobamorata Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), dilarikan ke rumah sakit karena merasa mual dan kepala sakit usai menyantap makanan yang disediakan di asrama sekolah.

Puluhan siswa dan siswi sekolah itu dilarikan ke tiga rumah sakit terdekat, yakni Rumah Sakit Leona, Bhayangkara dan Kartini.

Puput, salah satu siswi yang dilarikan ke RS mengaku ia bersama teman-teman lainnya merasa mual dan pusing usai menyantap nasi dengan lauk tempe serta tahu.

"Setelah makan kepala saya langsung pusing dan mual. Teman yang lain juga mengalami hal yang sama sehingga kami kemudian dibawa ke rumah sakit," kata Puput kepada sejumlah wartawan, Jumat (15/9/2017).

Sementara itu, Kepala SMA Negeri Keberbakatan Olahraga Flobamorata Kupang, Lambert Hurek mengatakan, muridnya mengalami mual dan pusing pada pagi tadi. Pihaknya langsung membawa mereka ke puskesmas terdekat dan selanjutnya dirujuk ke rumah sakit.

Baca juga: 33 Warga Sukabumi Diduga Keracunan Setelah Santap Sate Kambing

"Delapan orang sementara dirawat di Rumah Sakit Leona, lima orang di Rumah Sakit Bhayangkara dan 16 orang di Rumah Sakit Kartini," tutur Lambert.

Menurut Lambert, pihaknya telah menghubungi pihak terkait untuk melakukan penyelidikan terkait dugaan keracunan makanan.

"Kami juga telah melapor ke Balai POM, sanitasi dan puskesmas untuk meneliti makanan, untuk mengetahui permasalahan yang sebenarnya," katanya.

Baca juga: Dua Bocah Tewas Diduga Keracunan Obat Kutu yang Dibeli Via "Online"

Kompas TV Warga Rusun Romokalisari Keracunan Limbah B3 Asal Korsel

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com