Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ridwan Kamil Ingin Karnaval Kemerdekaan Tak Menyisakan Sampah

Kompas.com - 25/08/2017, 20:59 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berharap agar Karnaval Kemerdekaan 2017 yang digelar Sabtu (26/8/2017) besok tak menyisakan sampah.

Sebab itu, ia mengimbau kepada masyarakat agar membawa perbekalan tanpa bungkus yang berpotensi menjadi sampah kota.

"Kita menitipkan ini menjadi zero waste event. Harusnya warga Bandung sudah terlatih. Tapi kan berbaur dengan ribuan wisatawan, jadi tolong bawa makanan yang tidak banyak bungkus-bungkus tidak perlu," ujar Emil, sapaan akrabnya, di Hotel Best Western Bandung, Jumat (25/8/2017).

Baca juga: Ini Alasan Bandung Dipilih Jadi Tuan Rumah Karnaval Kemerdekaan

Emil memperkirakan, acara besok bakal dihadiri minimal 50.000 orang. Meski persiapan cukup mepet, lanjut Emil, Pemkot Bandung akan berupaya untuk total dalam memeriahkan acara tersebut.

"Target pengunjung minimal 50.000 orang, bisa dua kali lipat kalau situasinya memungkinkan. Saya titip agar diviralkan zoom wajah-wajah keceriaan, supaya aura kebahagiaan menular ke seluruh Indonesia," ujarnya.

Emil menambahkan, 4.000 personel keamanan dari unsur TNI dan kepolisian dikerahkan untuk mengamankan acara.

Baca juga: Di Karnaval Kemerdekaan, Jokowi dan Iriana Akan Naik Kereta Pancasila

Dengan hadirnya Presiden Joko Widodo bersama para menteri, pengamanan ekstra akan diberlakukan di sepanjang rute karnaval.

"Ini agak unik karena Bapak Presiden ikut menjadi peserta karnaval. Berbeda dengan sebelumnya para pejabat hanya menonton di panggung. Tapi kalau tradisi Pak Jokowi ikut jadi peserta karnaval, pengamanan harus kita maksimalkan," jelasnya.

Kompas TV Yang juga tak kalah meriahnya ada di Markas Brigade Infanteri Para Raider 17 Kujang 1 Kostrad Cijantung, Jakarta Timur.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com