MAJENE, KOMPAS.com - Dua begal motor spesialis perempuan akhirnya ditangkap petugas Reskrim Polres Majene, Sulawesi Barat, Senin (27/2/2017).
Keduanya terpaksa ditembak polisi karena berusaha kabur saat akan disergap di tempat persembunyinanya di Lutang, Majene.
Kedua tersangka diketahui terakhir kali membegal seorang perempuan di sebuah pusat pertokoan di Majene, pekan lalu. Meski sempat diburu polisi, namun keduanya ketika itu bisa lolos.
Saat ditangkap, kedua begal itu terpaksa ditembak petugas lantaran berusaha kabur.
Kasat Reskrim Polres Majene, AKP Jubaidi, menjelaskan, dalam catatan Polres Majene, kedua pelaku seriang kali menyasar korban, khususnya kaum perempuan di berbagai lokasi, termasuk di pusat-pusat keramaian. Bahkan mereka diketahui tidak segan-segan melukai korbannya jika berusaha melawan.
Menurut Jubaidi, pekan lalu, kedua pelaku juga sempat mengejar seorang wanita yang sedang mengendarai motor.
"Di tengah perjalanan yang sepi di wilayah Lutang, Majene, kedua pelaku yang juga mengendarai motor meminta korban untuk berhenti dengan cara memepetnya hingga korban nyaris terjatuh," jelas Jubaidi.
Kedua tersangka kemudian merampas ponsel milik korban. Tersangka juga tak segan-segan menendang korbannya yang nekat melawan.
“Keduanya sudah lama kita target karena sejumlah laporan serupa. Terakhir keduanya diketahui membegal seorang perempuan di pusat keramaian di Kota Majene,” tutur AKP Jubaidi.
Dari tangan pelaku, polisi menyita ponsel curian dan motor yang dipakai saat melakukan begal. Saat ini, keduanya berada di polres untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.