Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Kukar Cari Cara Tutupi Kekurangan jika Dana Transfer Daerah Disunat

Kompas.com - 08/08/2016, 13:20 WIB
Kontributor Samarinda, Gusti Nara

Penulis

TENGGARONG, KOMPAS.com - Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari akan melakukan berbagai cara bila pemerintah pusat memangkas dana transfer daerah. Salah satunya dengan mengoptimalkan pendapatan dari berbagai sektor.

"Kalau dipotong, ya Kukar akan melakukan segala cara untuk menutupi kekurangan, mengingat saat ini Kukar masih terus membangun," kata Rita, Senin (8/8/2016).

Ia mengatakan, pemerintah daerah tidak bisa memprotes keputusan pusat tersebut karena kondisi perekonomian sedang turun. Meski demikian, Rita merasa belum legawa dengan keputusan tersebut.

"Siapa sih yang langsung legawa kalau uangnya dipotong-potong. Tapi kita terima saja," kata dia.

Rita berjanji akan bekerja dua kali lebih giat untuk menggali potensi Kukar, misalnya sektor pariwisata dan pendidikan. Segala kekurangan yang ada, akan terus dia usahakan dari segala sektor agar pembangunan Kukar bisa terus berjalan.

"Berbagai sektor kita rawat dan kita berdayakan untuk menutupi kekurangan yang ada," ujarnya.

Dalam sidang kabinet pada Rabu pekan lalu, pemerintah menyepakati akan memangkas anggaran sebesar Rp 133,8 triliun.

Pemangkasan itu terdiri dari pemotongan anggaran kementerian/lembaga sebesar Rp 65 triliun dan dana transfer daerah sebesar Rp 68,8 triliun.

Meskipun anggaran belanja akan dicukur, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memproyeksikan tetap akan ada pelebaran defisit menjadi 2,5 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Taksiran mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini lebih tinggi dari perkiraan dalam APBN-P 2016 yang sebesar 2,35 persen dari PDB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com