Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perahu Cepat Tenggelam di Kutai Barat, Dua Mahasiswa IAIN Tewas

Kompas.com - 19/04/2016, 22:14 WIB
Kontributor Samarinda, Gusti Nara

Penulis

SAMARINDA, KOMPAS.com - Sebuah perahu cepat atau perahu ces berpenumpang sembilan orang mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda, Kalimantan Timur, terbalik di Sungai Mahakam, Desa Tanjung Isuy, Kecamatan Jempang, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur, Selasa (19/4/2016) sekitar pukul 16.30 Wita.

Dua penumpang dipastikan tewas dalam musibah tersebut, sedangkan tujuh lainnya selamat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kaltim Chairil Anwar mengatakan telah menerima kabar tersebut, tetapi belum ada laporan pasti dari dinas setempat.

"Kabar kejadiannya sudah sampai ke saya, tapi belum ada laporannya sampai sekarang," kata Chairil.

Sementara itu, Soleh, salah satu saksi mata kejadian mengatakan, sembilan mahasiswa IAIN tersebut dalam perjalanan dari Tanjung Isuy menuju Tanjung Jone untuk melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Sebelum kecelakaan, perahu yang dimotori oleh Buyung (20) itu melaju cepat. Namun nahas, arus deras dan angin kencang membuat perahu oleng dan terempas.

"Dari sembilan orang tersebut, tujuh di antaranya selamat karena bisa berenang dan saling berpegangan," kata Soleh.

Dengan melawan arus, penumpang yang selamat saling menyelamatkan teman-temannya. Namun, dua orang penumpang tidak bisa diselamatkan. Dua korban tewas tersebut adalah Taufiqurrahman (24) dan Hanif Abdul Gofur (30).

"Kondisinya memang sulit karena kita melawan arus sehingga ada dua orang yang tidak sempat diselamatkan," kata Soleh.

Kini kedua jasad korban dibawa ke puskesmas setempat oleh petugas evakuasi. Namun, sejauh ini masih belum ada keterangan resmi dari pihak terkait.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com