Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMKG Peringatkan Cuaca Buruk di Perairan Lampung

Kompas.com - 18/01/2014, 08:12 WIB
BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Lampung memperingatkan potensi cuaca buruk sejak Sabtu hingga Minggu (19/1/2014) pagi.  Kondisi cuaca di wilayah perairan Lampung buruk.

Prakirawan pada Stasiun Meteorologi Maritim Lampung, Dwi Hartomo Ramdani, di Bandar Lampung, Sabtu, menyampaikan tinggi gelombang 1,5 - 4 meter akan terjadi di perairan pantai timur Lampung dan Samudra Hindia barat Lampung.

Cuaca buruk juga terjadi di perairan Selat Sunda bagian selatan dengan tinggi gelombang maksimum 2,0 - 3,5 meter.

Sementara keadaan cuaca diperkirakan hujan di seluruh wilayah perairan Lampung.

Angin di atas wilayah perairan Indonesia, di utara khatulistiwa, umumnya bertiup dari barat sampai timur laut, dan di selatan khatulistiwa umumnya bertiup dari arah barat daya sampai timur laut dengan kecepatan angin antara 3 sampai 25 knot.

Informasi cuaca di perairan pantai timur Lampung, angin berembus dari barat laut dengan kecepatan 5 - 15 knot, cuaca hujan, tinggi gelombang 0,75 - 2,0 meter, dan tinggi gelombang maksimum 2,0 - 3,0 meter.

Perairan Samudra Hindia barat Lampung angin berembus dari selatan ke barat laut dengan kecepatan 10 - 20 knot, cuaca hujan, tinggi gelombang 1,25 - 2,5 meter, dan tinggi maksimum 2,5 - 4,0 meter.

Dwi menyampaikan, di perairan pantai barat Lampung diperkirakan hujan, tinggi gelombang 0,75 - 1,5 meter dan tinggi gelombang maksimum 1,5 - 2,5 meter, angin berembus dari barat ke barat laut dengan kecepatan 5 - 15 knot.

Perairan Selat Sunda bagian selatan, angin berembus dari barat ke utara dengan kecepatan 5 - 15 knot, cuaca hujan, tinggi gelombang antara 1,25 - 2,0 meter, dan tinggi gelombang maksimum 2,0 - 3,5 meter.

Prakiraan di Perairan Selat Sunda bagian Utara (Merak-Bakauheni), angin dari arah barat daya ke barat laut dengan kecepatan 5 - 15 knot, cuaca hujan, tinggi gelombang antara 0,5 -1,25 meter, dan prakiraan tinggi gelombang maksimum 1,25 - 2,0 meter.

Prakiraan cuaca dan gelombang laut itu berlaku 24 jam, mulai 18 Januari 2014 pukul 07.00 WIB hingga 19 Januari 2014 pukul 07.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com