Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Hadiri Pernikahan Anak Sultan, Jalan di Yogya Ditutup

Kompas.com - 22/10/2013, 11:05 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tiba di Keraton Kasultanan Yogyakarta, Selasa (22/10/2013). Presiden ke keraton untuk menghadiri prosesi panggih, dalam rangkaian acara pernikahan putri Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Sebelum Presiden melintas di jalan menuju lokasi keraton, lalu lintas terlihat lengang. Arus dari Jalan KH Ahmad Dahlan yang menuju Jalan Senopati dan Jalan Trikora sudah dikosongkan sejak sebelum Presiden dan rombongan melintas.

Demikian juga Jalan Trikora yang menuju Jalan Senopati atau Jalan KH Ahmad Dahlan ditutup untuk sementara. Sementara, arus lalu lintas dari Jalan Malioboro yang akan menuju Jalan Trikora (arah Alun Alun Utara) dan Jalan KH Ahmad Dahlan dialihkan menuju Jalan Senopati. Kecuali, bagi kendaraan yang bertanda VVIP atau VIP.

Begitu mobil Presiden telah melintas dan memasuki keraton, arus lalu lintas dibuka seperti sediakala dan terlihat ramai lancar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com