Salin Artikel

Diduga Korsleting, 10 Rumah dan Belasan Kios di Pasar Geronggang Kotabaru Ludes Dilalap Api

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kotabaru, Akhmad Rajuddinor mengatakan, kejadian ini mengakibatkan 13 kios dan 34 los di Pasar Geronggang ludes dilalap api.

"Selain itu, 10 rumah yang tak jauh dari pasar juga terbakar," ujar Akhmad dalam keterangannya yang diterima, Rabu (28/2/2024).

Sejauh ini, pihaknya belum bisa memastikan penyebab kebakaran yang terjadi di Pasar Geronggang tersebut.

Namun dari keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, kebakaran diduga diakibatkan oleh korsleting di salah satu rumah warga yang dalam keadaan kosong.

"Pasalnya dari rumah tersebut menimbulkan percikan api yang kemudian dengan cepat api meluas. Rumah tersebut dalam keadaan kosong," ungkapnya.

Api akhirnya berhasil dipadamkan setelah petugas berjibaku selama hampir 1 jam.

"Tidak ada korban jiwa, tetapi kerugian korban kita taksir mencapai Rp 1,7 miliar," paparnya.

"Untuk penyebab pasti kebakaran Pasar Geronggang kini diselidiki petugas dari Polres Kotabaru," imbuhnya.

https://regional.kompas.com/read/2024/02/28/135333978/diduga-korsleting-10-rumah-dan-belasan-kios-di-pasar-geronggang-kotabaru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke