Salin Artikel

Laga PSS Sleman Vs Persita Tangerang di Stadion Manahan, Ribuan Suporter Akan Dikawal Polisi

Ribuan suporter ini bakal menonton gelaran pertandingan Liga 1 Indonesia ke-26, PSS Sleman vs Persita Tangerang, pada Selasa (27/2/2024), 15.00 WIB.

Kepindahan lokasi pertandingan ini karena Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, sedang direnovasi.

Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) PSS Sleman, Yuyud Pujiarto mengatakan selama laga, pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemkot Solo, Polresta Solo dan Polda Jateng, Panpel Stadion Manahan, yang membantu PSS bisa berkandang di Stadion Manahan.

"Karena ini adalah rumah sementara kita, saya mengajak PSS Fans untuk menjaga Stadion Manahan bersama-sama," kata Yuyud, pada Senin (26/2/2024).

Selama perjalanan saat pergi dan pulang, untuk tertib dan selalu menghormati pengguna jalan lainnya.

"Kami juga mengimbau untuk PSS Fans yang akan datang ke Surakarta untuk selalu menghormati pengguna jalan lainnya. Baik saat menggunakan kendaraan pribadi maupun umum, mari kita bangun bersama pribadi yang baik agar kita diingat sebagai tamu yang baik pula," tegasnya.

Sementara itu, Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi mengatakan para suporter diperkirakan akan datang sekitar 5.000 hingga 7.000 penonton.

"Hasil rapat koordinasi sudah dipastikan para suporter PSS Sleman akan datang ke Stadion. Sedangkan suporter lawan belum ada konfirmasi," kata Iwan Sektiadi, pada Senin (26/2/2024).

"Sepanjang perjalanan, ada pengawalan dari Polres Klaten, Polres Sukoharjo dan Polresta Solo, hingga masuk ke Stadion Manahan dan sebaliknya. Kita minta, ikuti aturan. Kita mengamankan kam sudah dipinjami stadion," jelasnya. 

Jumlah untuk personel gabungan di Kota Solo, berjumlah 500 orang dari Polisi, TNI, Dishub dan Satpol-PP. Sedangkan, pengamanan didalam stadion oleh steward berjumlah sekitar 300 orang.

Iwan mengimbau para suporter untuk tidak membawa, senjata api, tajam, korek api, rokok yang berbasis manual atau korek api, flare, dan benda-benda lain yang sudah menjadi ketentuan dilarang masuk stadion.

https://regional.kompas.com/read/2024/02/26/204301578/laga-pss-sleman-vs-persita-tangerang-di-stadion-manahan-ribuan-suporter

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke