Salin Artikel

Nelayan Demak Diduga Tengelam, Perahu Ditemukan Memutar Sendiri Tanpa Awak

Kasatpol Air Polres Demak, AKP Sulkan mengatakan, kejadian bermula pada Rabu (17/1/2024).

FR berangkat melaut pukul 05.00 WIB menggunakan perahu sopek dan alat tangkap ikan arat di perairan Wedung, Demak.

Pada pukul 09.15 WIB, dua orang nelayan lain atau saksi mata melihat perahu berputar sendiri. Setelah didekati, perahu tersebut tanpa awak.

"Melihat perahu yang berputar-putar sendiri di perairan Wedung, kemudian didekati oleh saksi, ternyata perahu sudah tidak ada orang," ungkap Sulkan, kepada Kompas.com, saat dihubungi melalui telepon, Kamis (18/9/2024) malam.

Memastikan perahu tanpa awak, dua nelayan saksi mata kemudian berinisiatif menarik perahu tersebut ke Desa Betahwalang, Kecamatan Bonang.

"Dibawa ke Betahwalang tadinya, tidak tahunnya perahu orang Wedung (FR), terus akhirnya dibawa ke TPI Wedung," kata Sulkan.

Mengetahui ada kejadian itu, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk melakukan pencarian esok hari.

"Kita kemarin dapat informasi sekitar pukul 21.45," ujar dia.


Korban belum ditemukan

Sulkan menerangkan, pada Kamis (18/1/2024) pukul 09.30, pencarian gabungan dilakukan dengan BPBD Demak, Dinas Sosial Demak, Dinas Kelautan, Pos Angkatan Laut dan relawan lainnya.

"Tadi pagi kita sudah bareng-bareng dengan Pol Air Demak kemudian dengan BPBD. Dari Pol Air Demak satu tim, kemudian dari Dinas Sosial dan Dinas Kelautan juga satu tim," ungkap dia.

Pencarian dilakukan hingga pukul 13.30 WIB dan tidak membuahkan hasil. Pencarian korban rencananya akan dilanjutkan esok hari mengingat kondisi cuaca juga memburuk.

"Besok kita sisir lagi, bareng-bareng lagi semoga ketemu," ujar dia.

https://regional.kompas.com/read/2024/01/18/212449978/nelayan-demak-diduga-tengelam-perahu-ditemukan-memutar-sendiri-tanpa-awak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke