Salin Artikel

Sinergikan Digitalisasi Daerah, Riau Jadi Provinsi dengan P2DD Terbaik di Sumatera

KOMPAS.com- Provinsi Riau meraih penghargaan Satuan Tugas Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Provinsi Terbaik I wilayah Sumatera dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo kepada Gubernur Riau Syamsuar, Selasa (3/10/2023). Acara serah terima ini disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia (RI).

Ketua Satuan Petugas (Satgas) TP2DD Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto menegaskan pentingnya sinergitas inovasi, inisiatif, dan penguatan kebijakan untuk mendukung percepatan dan perluasan digitalisasi dalam kurun waktu 2022-2023.

"Apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh penerima penghargaan. Saya harap ke depannya pemerintah dapat meningkatkan sinergitas dalam menciptakan inovasi baru untuk mewujudkan percepatan perluasan digitalisasi di seluruh Indonesia," kata Airlangga dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (3/10/2023).

Adapun sejumlah program sinergi kebijakan digitalisasi daerah, seperti Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), Koalisi Kependudukan Indonesia (KKI), dan Kartu Kredit Pemerintah.

Selain itu, penguatan Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE), Satelit Nusantara Sakti, penguatan digitalisasi belanja pemerintah daerah (pemda), dan penguatan regulasi local taxing power.

Airlangga menambahkan, level digitalisasi pemda saat ini berada di angka 67,5 persen pada semester I-2022 dan kemudian menjadi 73,6 persen pada semester II-2022.

Peningkatan tersebut tersebar di beberapa wilayah, yakni 81,1 persen di 133 pemda Sumatera, 99,2 persen di 118 pemda Jawa, dan 52 persen di 32 pemda Kalimantan.

"Kemudian, 51,9 persen di 26 pemda Bali dan Nusa Tenggara serta 58,4 persen di pemda Sulawesi dan Maluku. Oleh karena itu, pemerintah optimistis dapat mencapai target hingga 75 persen," jelas Airlangga.

Dalam kesempatan itu, penghargaan TP2DD juga diserahkan kepada Kabupaten Kampar sebagai Kabupaten Terbaik 2023 di wilayah Sumatera yang meluncurkan sinergi nasional terkait akselerasi digitalisasi daerah.

Acara tersebut dihadiri secara virtual oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati.

https://regional.kompas.com/read/2023/10/03/151015478/sinergikan-digitalisasi-daerah-riau-jadi-provinsi-dengan-p2dd-terbaik-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke