Salin Artikel

Pria Renta di Kudus Tewas Terbakar di Kebun Tebu yang Dibakarnya

KUDUS, KOMPAS.com - Sujud (64) pria renta asal Desa Sambirejo, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah ditemukan tewas dengan kondisi terbakar di lahan tebu tak jauh dari rumahnya, Kamis (31/8/2023).

Kapolsek Dawe AKP Budianto mengatakan, korban ditemukan tak bernyawa tergeletak di perkebunan tebu yang terbakar pada siang sekitar pukul 12.00 WIB. 

Saat itu warga setempat penasaran dengan kobaran api yang membakar ladang tebu di sekitar permukiman.

"Saat dicek, api sudah mengecil dan saksi menemukan korban sudah meninggal dengan luka bakar serius. Warga kemudian mengevakuasi korban," kata Budianto saat dihubungi melalui ponsel.

Dari hasil keterangan saksi, kata Budianto, sebelumnya pada pagi sekitar pukul 08.30 korban diketahui beraktivitas membersihkan kebun tebu milik tetangganya dengan cara membakar sisa-sisa tanaman tebu yang mengering.

Beberapa saat kemudian, korban yang lanjut usia itu diduga kelimpungan akibat terjebak kebakaran lahan tebu yang terlanjur meluas.

"Keluarga korban menerimakan dan tidak menuntut secara hukum menganggap sebagai musibah," ujar Budianto.

"Menurut perkiraan dokter sebelum meninggal terbakar korban terlebih dahulu pingsan karena menghirup CO2 yang besasal dari asap," pungkas Budianto.

https://regional.kompas.com/read/2023/09/01/070610078/pria-renta-di-kudus-tewas-terbakar-di-kebun-tebu-yang-dibakarnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke