Salin Artikel

13 Pelajar di Lhokseumawe Ditangkap karena Tawuran, 3 Orang Terluka dan Sajam Disita

Dampak dari tawuran itu, tiga pelajar dilarikan ke Rumah Sakit Sakinah, Kota Lhokseumawe. Mereka mengalami luka bacok pada bagian kaki dan tangan. 

Sejumlah senjata tajam berupa pedang, celurit dan parang disita dari pelajar yang ditangkap.

Pelajar ini semuanya dibawa ke Mapolres Lhokseumawe.

Saat diburu polisi, mereka berusaha melarikan diri. Namun berhasil ditangkap. 

Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe, AKP Zeska Julian Taruna Wijaya per telepon membenarkan informasi itu.

Timnya, sambung Zeska, sedang mengintrogasi pelajar itu.

“Prosesnya masih berjalan di Polres Lhokseumawe. Kita punya waktu 1 x 24 jam untuk menentukan status pelajar ini sebagai apa. Ini sedang dintrogasi,” kata Zeska.

Dia menyebutkan, informasi lanjutan akan disampaikan ke publik. “Mohon waktu, informasi lanjutan akan kami sampaikan,” pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/01/29/155641878/13-pelajar-di-lhokseumawe-ditangkap-karena-tawuran-3-orang-terluka-dan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke