Salin Artikel

Ular Sanca Sepanjang 2 Meter Dievakuasi dari Banaran Cafe Semarang

Ular sanca sepanjang sekitar lebih dari dua meter tersebut dievakuasi empat orang.

Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Semarang Alexander Gunawan mengatakan evakuasi dilakukan berdasar laporan dari satpam Banaran Cafe.

"Laporan masuk pada Jumat (9/9/2022) dini hari," jelasnya.

Setelah ada laporan tersebut, tim langsung bergerak.

"Karena khawatir ular dengan ukuran cukup besar berkeliaran, maka tim meluncur cepat ke lokas," kata Alex.

Setelah diidentifikasi, petugas pemadam kebakaran dengan peralatan dan perlengkapan menangkap ular tersebut.

Menurut Alex, upaya evakuasi membutuhkan kehati-hatian dan ekstra waspada.

"Ular ditarik di bagian ekor karena bersembunyi di semak-semak, lalu setelahnya bagian kepala dipegang dan ular dimasukkan ke dalam karung. Ular sementara ini diserahkan ke pecinta reptil yang ada di Kabupaten Semarang," ungkapnya.

Dia mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada karena ular bisa muncul sewaktu-waktu.

"Mengingat dalam beberapa hari ini ada hujan dengan intensitas tinggi, bisa jadi ular mencari tempat yang lebih hangat, seperti pemukiman," kata Alex.

https://regional.kompas.com/read/2022/09/11/115657678/ular-sanca-sepanjang-2-meter-dievakuasi-dari-banaran-cafe-semarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke