Salin Artikel

Harimau Masuk Kampung dan Memangsa Hewan Ternak Warga di Jambi

Sejumlah ternak telah dimangsa harimau.

"Memang ada harimau yang berada di pemukiman warga. Ada beberapa hewan ternak yang sudah dimangsa," kata Camat Sadu, Frans Apriyanto melalui sambungan telepon, Senin (1/8/2022).

Dia mengatakan ada beberapa hewan jenis kambing yang dimangsa harimau. Namun dirinya masih mengumpulkan data, terkait jumlah dan pemilik ternak.

Kepastian jumlah dan pemilik masih dalam proses pendataan, kata Frans. Pasalnya, daerah Sungai Cemara ini, termasuk daerah yang sulit sinyal.

Untuk mengantisipasi jatuhnya korban jiwa dan upaya penyelamatan terhadap harimau, maka pihaknya sudah menghubungi BKSDA Jambi, untuk melakukan penangkapan harimau dan mengedukasi warga.

"Kita sudah minta bantuan BKSDA agar datang ke lokasi melakukan penanganan, agar tidak muncul konflik manusia-satwa," kata Frans.

Dia bahkan sudah mengimbau warga untuk berhati-hati saat beraktivitas di kebun. Sehingga harus memiliki teman dan tidak sendirian.


Lokasi munculnya harimau berada di RT 06, Dusun Sejahtera, Desa Sungai Cemara, Kecamatan Sadu.

Dari kabar yang beredar, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 18.00 WIB.

Ada belasan kambing milik warga setempat yang mati dengan indikasi kuat akibat dimangsa harimau liar.

Jarak antara Desa Sungai Cemara dengan Taman Nasional Berbak Sembilan (TNBS) hanya sepelemparan batu.

Populasi harimau di hutan terakhir kawasan gambut ini sekitar 25 ekor menurut data BKSDA.

https://regional.kompas.com/read/2022/08/01/102638078/harimau-masuk-kampung-dan-memangsa-hewan-ternak-warga-di-jambi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke