Salin Artikel

Sekretaris BPD di OKU Sumsel Ditemukan Hanyut Penuh Luka Tusuk

Saat ditemukan, terdapat banyak luka tusuk di tubuh MS. Polisi pun menduga MS merupakan korban pembunuhan.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor OKU AKP Syafaruddin mengatakan, korban sebelumnya pamit dari rumah untuk mencari ikan di sungai tidak jauh dari rumahnya pada Selasa (21/6/2022).

Namun, hingga malam hari, MS tidak kunjung pulang dan membuat keluarganya melapor ke polisi.

Setelah laporan diterima, petugas tim SAR bersama polisi menyisir sungai tempat korban mencari ikan.

MS pun ditemukan mengapung dengan kondisi penuh luka di tubuhnya pada hari ini, Kamis (23/6/2022).

"Jenazah korban tersangkut di dahan. Kondisi banyak luka, diduga ini adalah korban pembunuhan," kata Syafarudin, Kamis.

Syafarudin menjelaskan, dari hasil olah TKP sementara, MS diduga dibunuh seseorang di darat.


Setelah tewas, tubuh korban pun dilempar ke sungai untuk menghilangkan jejak.

"Dari tempat titik awal korban mencari ikan ditemukan bercak darah. Kuat dugaannya korban dibunuh dari belakang. Karena ada banyak luka bekas senjata tajam di tubuhnya," ujarnya.

Beberapa orang saksi serta keluarga korban saat ini sedang diperiksa untuk mengungkap kematian MS.

Bahkan, petugas juga telah menemukan beberapa barang bukti dari lokasi kejadian.

"Sudah beberapa orang diambil keterangan. Semoga dalam waktu dekat motif pembunuhan ini terungkap,"jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/06/23/154214578/sekretaris-bpd-di-oku-sumsel-ditemukan-hanyut-penuh-luka-tusuk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke