Salin Artikel

Pelajar di NTT Tewas Tertimpa Pohon Saat Berkendara

MAUMERE, KOMPAS.com - Albertus Jehamin (17), seorang pelajar asal Kampung Golowoi, Desa Golowoi, Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas tertimpa pohon, Selasa (11/1/2022).

Korban tertimpa pohon yang tumbang saat melintas menggunakan sepeda motor di Jalan Raya Kampung Lamba, Desa Timbu, Kecamatan Cibal Barat sekitar pukul 15.45 Wita.

"Pihak keluarga membenarkan, korban pergi mengantar saudaranya atas nama Soni yang merupakan kakak sepupu menuju Gereja Paroki Lamba dalam rangka pembinaan proses pra nikah," kata Paur Humas Polres Manggarai, Ipda Made Budiarsa dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa malam.

Made menerangkan, kejadian pohon tumbang itu diketahui oleh seorang saksi yang hendak melintas di Jalan Raya Desa Golowoi, Desa Timbu. Saksi saat itu melihat pohon kemiri yang ada di bahu jalan tumbang dan menimpa motor.

Atas kejadian tersebut, saksi mata berupaya mencari warga sekitar agar bersama-sama mengecek kejadian tersebut.

"Saksi dan warga kembali ke lokasi dan melihat pohon kemiri yang tumbang telah menimpa korban dan sepeda motor. Sehingga mereka mencoba mengangkat korban. Setelah dicek ternyata korban sudah tidak bernyawa," katanya.

Made menyebut, keluarga korban menerima peristiwa itu dengan rela hati. Keluarga menganggap kejadian itu sebagai musibah.

Jenazah korban diantar ke rumah duka sekitar pukul 17.15 Wita.

"Sekitar pukul 17.15 Wita, jenazah korban diantar menuju rumah duka di Kampung Golowoi, Desa Golowoi, Kecamatan Cibal Barat," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2022/01/11/212909578/pelajar-di-ntt-tewas-tertimpa-pohon-saat-berkendara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke