Salin Artikel

Di Balik Video Warga Seberangi Sungai Deras Sambil Gotong Keranda, Ada Harapan agar Pemerintah Bangunkan Jembatan

KOMPAS.com - Beredar di media sosial sebuah video yang memperilhatkan sejumlah warga menggotong keranda melewati sungai berarus deras.

Kejadian itu berlangsung di Desa Penyandingan, Kecamatan Marga Punduh, Kabupaten Pesawaran, Lampung, Jumat (17/12/2021).

Pengunggah video, Kurniawan, mengatakan, peristiwa tersebut sudah sering terjadi.

Warga terpaksa menyeberangi sungai lantaran tidak ada jembatan.

"Sudah lama tidak ada jembatan dan ini sudah beberapa kali pemakaman seperti ini," ujarnya, Sabtu (18/12/2021).

Oleh karena itu, warga setempat berharap agar pemerintah bisa membangun jembatan di lokasi tersebut.

"Tidak permanen tidak apa-apa, yang penting warga desa bisa lewat, karena ada juga warga desa yang berkebun di seberang sungai," ucapnya.

Dikatakan Kurniawan, sungai dangkal dan berarus agak deras itu menjadi satu-satunya akses menuju areal permakaman yang berada di pinggiran desa.

Untuk ke sana, warga harus menyeberangi sungai selebar kurang lebih 28 meter.

"Memang cuma itu jalannya untuk ke permakaman karena enggak ada jembatan penghubung," tandasnya.

Dia menceritakan, di saat ada warga yang meninggal dunia dan berbarengan dengan sungai meluap, prosesi pemakaman terpaksa ditunda sampai air sungai surut.

"Kemarin sebenarnya sempat banjir (meluap), untungnya pas tadi sore itu banjirnya sudah surut," jelasnya.

Viral di media sosial

Video warga menggotong keranda melewati sungai diunggah Kurniawan di Grup Facebook Berita Pesawaran Hari Ini.

Kurniawan mengunggah video itu pada Jumat (17/12/2021).

Dalam video berdurasi 52 detik tersebut tampak warga menyeberang sungai berarus deras sambil memegang seutas tali.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Lampung, Tri Purna Jaya | Editor: Priska Sari Pratiwi)

https://regional.kompas.com/read/2021/12/19/100850978/di-balik-video-warga-seberangi-sungai-deras-sambil-gotong-keranda-ada

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke