Salin Artikel

Kawasan Cagar Biosfer Giam Siak Kecil Terbakar, BBKSDA: Pasti Ulah Manusia

Hingga saat ini luas kawasan hutan yang sudah terbakar diperkirakan mencapai 100 hektar.

Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau Suharyono geram melihat kawasan hutan itu terbakar, karena disebabkan ulah manusia.

"Kebakaran Cagar Biosfer Giam Siak Kecil ini sudah pasti ulah manusia. Kan tidak mungkin binatang membawa korek api, pasti ada manusianya. Manusia seperti apa, ya tentu manusia yang tidak punya hati nurani," ucap Suharyono kepada wartawan, Kamis (4/3/2021).

Cagar Biosfer Giam Siak Kecil diduga sengaja dibakar

Pihaknya menyebut kawasan hutan terindikasi sengaja dibakar oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

Sebab, tim di lapangan menemukan lokasi pembukaan lahan yang akan dijadikan kebun sawit.

"Kami melihat titik awal kebakaran itu ada unsur kesengajaan. Karena di lokasi ada dugaan pembukaan lahan dengan cara dibakar. 

Sehingga, api meluas ke kawasan Giam Siak Kecil," kata Suharyono yang juga turun pemadaman api ke lokasi karhutla.

Untuk saat ini, menurut dia, tim di lapangan sedang mengumpulkan bukti dan keterangan untuk menyelidiki pelaku pembakar hutan tersebut. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan aparat kepolisian.

Lahan Giam Siak Kecil yang terbakar sampai 100 hektar

Diberitakan sebelumnya, kawasan hutan Suaka Margasatwa Giam Siak Kecil di Kabupaten Bengkalis, Riau, mengalami kebakaran.

Upaya pemadaman sudah dilakukan hampir dua pekan. Sementara luas lahan yang terbakar diperkirakan sudah mencapai 100 hektar.

Pemadaman dilakukan oleh tim BBKSDARiau dan jajaran serta dibantu masyarakat peduli api (MPA) dan perusahaan.

https://regional.kompas.com/read/2021/03/04/132933878/kawasan-cagar-biosfer-giam-siak-kecil-terbakar-bbksda-pasti-ulah-manusia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke