Salin Artikel

Bupati Ende Terkonfirmasi Positif Covid-19, Begini Kondisinya

ENDE, KOMPAS.com - Bupati Kabupaten Ende, NTT, H Djafar H Achmad terkonfirmasi positif Covid-19, Rabu (24/2/2021).

Ia terkonfirmasi positif berdasarkan hasil PCR yang diterima Rabu siang.

Sebelumnya, Selasa (23/2/2021) ia dinyatakan positif berdasarkan hasil pemeriksaan rapid test antigen.

Sekda Ende, Agustinus G Ngasu, mengungkapkan, saat ini Bupati Djafar tengah menjalani isolasi mandiri.

"Kondisi fisiknya baik-baik saja. Beliau karantina mandiri di rumah jabatan," kata Gusti kepada Kompas.com melalui pesan singkat, Rabu malam.

Gusti menyebut, Bupati Ende adalah sosok yang selalu patuh dengan protokol kesehatan. Bupati bahkan melakukan tes swab secara rutin.

"Kemarin dulu ia mau ikut kunjungan Presiden Jokowi di Sikka. Pas rapid antigen, ia positif. Akhirnya batal jalan. Pasca dinyatakan positif rapid test antigen, ia langsung swab dan hasilnya positif," ungkap dia.

Ia menambahkan, keluarga dan ajudan Bupati sudah jalani swab tes dan hasil semua negatif Covid-19.

Satgas akan melakukan penelusuran terhadap orang-orang yang kontak erat dengan Bupati Djafar.

Sekda pun mengajak warga Ende untuk mendoakan bupati agar lekas sembuh.

Ia juga mengimbau seluruh masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan yakni 5 M.

https://regional.kompas.com/read/2021/02/24/20233661/bupati-ende-terkonfirmasi-positif-covid-19-begini-kondisinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke