Salin Artikel

Wali Kota: Hingga Hari Ini, Tidak Ada Warga Sukabumi Positif Covid-19

''Sampai hari ini warga Kota Sukabumi aman,'' kata Fahmi dalam keterangan resminya yang diterima Kompas.com dalam bentuk rekaman suara, Senin (30/3/2020) petang.

Menurut Fahmi, terkait rapid test yang dilaksanakan beberapa hari lalu juga hanya melibatkan warga Kota Sukabumi berjumlah 60 orang. Proses rapid test dilakukan tiga hari dan juga terakhir hari ini, Senin (30/3/2020).

''Sampai saat ini dari 60 orang itu belum keluar hasilnya. Proses terakhirnya hari ini,'' ujar mantan wakil wali kota Sukabumi periode sebelumnya.

Fahmi mengimbau agar warga tetap tenang, tidak gaduh dengan pemberitaan-pemberitaan atau rumor-rumor yang beredar.

Karena saat ini, lanjut dia, pihaknya masih menunggu hasil rapid test bagi 60 orang.

''Kami menunggu dari 60 sampel rapid test warga yang mudah-mudahan tidak ada yang mengkhawatirkan. Saya juga berharap warga tetap tenang,'' imbau mantan anggota DPRD Kota Sukabumi dua periode itu.

Update data Covid-19

Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Sukabumi menyebutkan, data warga terkait virus corona hingga Senin (30/3/2020) pukul 12:00 WIB tercatat, warga yang berstatus ODP sebanyak 116 orang, meliputi 50 orang selesai penanganan dan 66 orang masih proses pemantauan para petugas kesehatan.

Jumlah PDP sebanyak 16 orang, meliputi 3 orang selesai penanganan (sembuh) dan 13 orang masih proses observasi atau pengawasan di rumah sakit. 

https://regional.kompas.com/read/2020/03/31/07275121/wali-kota-hingga-hari-ini-tidak-ada-warga-sukabumi-positif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke