Salin Artikel

Terburu-buru, Pesepeda Tewas Tertabrak KA Peti Kemas di Grobogan

Pria paruh bayah yang diketahui bernama Sudarmin (66), warga Desa Sukerejo, Kecamatan Tegowanu, Grobogan itu terhempas belasan meter.

Kapolsek Tegowanu AKP Abbas mengatakan, dari keterangan para saksi, sebelum kejadian sekitar pukul 12.00 WIB, korban terlihat mengayuh sepeda ontel dari arah utara. 

Saat itu korban yang tampak terburu-buru dan terus saja menggenjot sepeda bututnya menyeberangi rel KA di Km 24+900 hilir Gubug - Tegowanu.

Nahas, di saat bersamaan melintas KA barang dengan nomor loko KA 2523 dari arah timur.

"Kecelakaan tak terhindarkan, korban langsung tertabrak kereta api. Tubuh dan sepedanya terlempar jauh. Korban langsung meninggal dunia dengan luka serius," ungkap Abbas saat dihubungi, Rabu (19/2/2020).

Jasad korban sudah dibawah ke rumah sakit.

"Korban murni tertabrak kereta api karena kelalaiannya. Jasad sudah diserahkan kepada pihak keluarganya untuk dimakamkan," kata Abbas.

https://regional.kompas.com/read/2020/02/19/20333491/terburu-buru-pesepeda-tewas-tertabrak-ka-peti-kemas-di-grobogan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke