Salin Artikel

Tiru Program Citarum Harum, Khofifah Buat Gerakan Brantas Tuntas

Gerakan Brantas Tuntas di Jawa Timur melibatkan 16 perguruan tinggi negeri (PTN) se-Jawa Timur melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Mulai Kamis (26/12/2019), akan ada lebih dari 5.000 mahasiswa yang diterjunkan dalam KKN Tuntas Brantas.

Selain terjun langsung membersihkan Sungai Brantas, para mahasiswa juga mengedukasi masyarakat agar menjaga sungai sebagai ekosistem yang sehat.

"Kalau di Jawa Barat ada gerakan Citarum Harum, di Jawa Timur ada gerakan Brantas Tuntas. Sama-sama mewujudkan lingkungan dan ekosistem sungai yang bersih dan sehat," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat melepas kelompok KKN Brantas Tuntas di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Kamis (26/12/2019) .

Khofifah mengapresiasi model kolaborasi elemen masyarakat Jawa Timur tersebut dalam menangani permasalahan lingkungan yang terjadi.

"Kolaborasi ke depan, diharapkan dengan aparat penegak hukum, karena pencemaran sungai Brantas diduga akibat praktik yang melanggar aturan," terangnya.

Sungai Brantas disebut kerap mengalami pencemaran beberapa waktu terakhir.

Selain karena limbah pabrik yang berada di sisi sungai juga karena limbah domestik yang berlebihan seperti plastik dan popok bayi.

Di sisi lain, air sungai Brantas digunakan sebagai bahan baku air bersih yang dikelola oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) bagi warga Surabaya dan sekitarnya.

https://regional.kompas.com/read/2019/12/26/19155051/tiru-program-citarum-harum-khofifah-buat-gerakan-brantas-tuntas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke