Salin Artikel

Longsor, Jalan Waena-Sentani Sempat Tertutup Material

TIMIKA, KOMPAS.com - Hujan deras yang melanda Kabupaten Jayapura dan Kota Jayapura, Papua sejak Senin (18/3/2019) malam mengakibatkan longsor pada Selasa (19/3/2019).

Longsor itu mengakibatkan sebagian ruas jalan yang menghubungkan Waena dan Sentani di kilometer 3 tertutup material.

Polisi pun dikerahkan untuk membersihkan material longsor berupa batang pohon. Kendaraan pun kini sudah dapat dilalui dengan lancar.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, kayu yang menutupi sebagian ruas jalan tersebut disebabkan oleh longsor sekaligus menumbangkan pohon.

Kejadian tersebut juga disebabkan oleh hujan yang mengguyur dari malam hingga pagi hari ini.


"Diimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada, mengingat cuaca yang masih terus berpotensi hujan," ujar Kamal dalam keterangan tertulisnya, Selasa pagi.

https://regional.kompas.com/read/2019/03/19/10492571/longsor-jalan-waena-sentani-sempat-tertutup-material

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke