Salin Artikel

Jenazah Terduga Teroris di Rumah Sakit Tak Kunjung Diambil Keluarga

Hingga Jumat (18/5/2018), belum ada satu pun pihak keluarga yang mengambil jenazah pelaku. Keempat jenazah teroris yakni PG (42), AS (26), MR (22) dan SO (28) yang bermarkas di Dumai.

Kabid Humas Polda Riau AKBP Sunarto mengatakan, polisi tengah berkoordinasi dengan Kabiddokkes RS Bhayangkara dan penyidikan terkait jenazah para pelaku ini.

"Untuk pengambilan jenazah nanti, Biddokkes akan koordinasi dengan penyidik," kata Sunarto saat konferensi pers, Jumat (18/5/2018).

Dia mengatakan, hingga saat ini belum ada satu pun keluarga yang mengambil jasad teroris tersebut.

"Belum ada yang jemput," tuturnya.

Satu bulan

Sunarto pun menuturkan, Polda Riau memberikan waktu selama satu bulan untuk pengambilan jenazah teroris.

"Jika sampai satu bulan tak dijemput, kami yang akan menguburkan. Kami akan koordinasi dengan Dinas Sosial," kata Sunarto.

Namun, polisi berencana akan menguburkan jenazah dalam waktu seminggu apabila tidak dijemput. Hingga saat ini, lanjut Sunarto, baru satu pihak keluarga yang ingin datang melihat untuk mencocokkan wajah terduga teroris.

"Ada satu keluarga yang datang akan melihat, yakni keluarga MR," ucap Sunarto.

Keluarga yang ingin mengambil jenazah teroris, lanjut dia, harus mengajukan surat permohonan kepada penyidik karena untuk membuat berita acara.

"Berita acara pengambilan jenazah akan menjadi berkas penyidik," kata Sunarto.

Sementara itu, Kabiddokkes Polda Riau Kombes Asmarahadi mengatakan, identifikasi empat jenzah teroris dilakukan bersama tim Inafis dan Biddokkes RS Bhayangkara Polda Riau.

"Kami melakukan otopsi dan identifikasi," ujar Asmarahadi.

Ketika ditanya area mana yang terluka tembak yang menyebabkan pelaku tewas, Asmarahadi belum bersedia menjawab. Dia pun menyarankan penyidik yang menjawab pertanyaan wartawan.

"Masih dilakukan identifikasi," tutur salah satu penyidik.

Empat terduga teroris tewas ditembak saat menyerang Polda Riau, Rabu. Akibat penyerangan tersebut, satu anggota polisi gugur karena ditabrak pelaku.

Hingga saat ini, polisi menangkap delapan orang terduga teroris, kelompok yang menyerang Polda Riau. Pada pelaku adalah, HAN, NI, AS, SW, HD, YEP, DS dan SY alias IJ.

https://regional.kompas.com/read/2018/05/18/15384611/jenazah-terduga-teroris-di-rumah-sakit-tak-kunjung-diambil-keluarga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke