Salin Artikel

Tsamara Amany: Hubungan PSI Baik dengan Gus Ipul Maupun Khofifah

"Kita prinsipnya dekat dengan semua calon. Komunikasi kami dengan kedua kubu juga bagus, baik Saifullah Yusuf maupun Khofifah Indar Parawansah," ujar Ketua PSI, Tsamara Amany di Surabaya, Kamis (5/4/2018).

Sikap politik PSI di Pilkada Jatim, sambung dia, akan ditentukan sebentar lagi, karena masih dibahas pengurus PSI Jatim. "Di partai kami, aspirasi politik itu berjalan dari bawah ke atas, bukan dari atas ke bawah," tuturnya.

Politisi muda ini hanya menyebutkan kriteria figur calon kepala daerah yang akan didukung PSI. Yakni calon yang tidak memiliki latar belakang kasus korupsi dan memiliki komitmen menjaga toleransi.

"Khusus di Jawa Timur, figur kepala daerah tidak boleh jauh dari Nahdlatul Ulama," katanya.

Di Pilkada Jatim, pasangan Gus Ipul-Puti Soekarno diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), PDI-P, PKS, dan Partai Gerindra. Sementara pasangan Khofifah-Emil Elistyanto Dardak diusung Partai Demokrat, Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Nasdem, dan Hanura. 

https://regional.kompas.com/read/2018/04/05/18060981/tsamara-amany-hubungan-psi-baik-dengan-gus-ipul-maupun-khofifah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke