Salin Artikel

Risma: Berkurban Tidak Mengurangi Harta...

"Berkurban tidak akan mengurangi harta seseorang karena Tuhan pasti akan melipatgandakan rejekinya. Kita harus percaya itu," kata Risma usai penyerahan hewan kurban di Taman Surya Balai Kota Surabaya, Jumat (1/9/2017).

Risma mengaku kadang juga merasa tidak punya banyak uang, namun jika ada orang yang membutuhkan, dia tetap akan membantu.

"Karena saya percaya, dengan membantu, Tuhan tidak akan memberikan kekurangan bagi saya dan keluarga," ucapnya.

Risma menekankan pentingnya memahami arti berkurban, yakni menolong dan meringankan beban individu yang membutuhkan.

“Alangkah indahnya jika kita saling bersedekah sehingga perdamaian terus hadir di tengah-tengah masyarakat,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Pemkot Surabaya menyerahkan 11 ekor sapi dan 41 ekor kambing kepada beberapa perwakilan.

Risma menyerahkan hewan kurban kepada Pengurus cabang Nahdhatul ulama (PCNU) Surabaya, sementara Wisnu Sakti Buana, wakil Risma, menyerahkan hewan kurban kepada Pimpinan daerah Muhammadiyah Surabaya.

https://regional.kompas.com/read/2017/09/01/13541351/risma-berkurban-tidak-mengurangi-harta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke