Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PKB Berharap NU Dan Muhammadiyah Bersatu di Pilkada Jatim

Kompas.com - 15/06/2017, 06:07 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), partai pendukung Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berharap dua ormas Islam besar bersatu di pilkada Jatim 2018 mendatang. Dua ormas dimaksud adalah Nahdatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.

Kedua ormas tersebut kata Sekretaris DPW PKB Jatim, Badruttamam, adalah penjaga NKRI di Indonesia.

"Dua ormas ini penjaga NKRI di Indonesia, di Jatim keduanya harus bersatu dalam urusan politik, agar Jatim tetap kondusif," ujarnya saat bersilaturahmi di kantor DPW PAN Jatim, Rabu (14/6/2017) malam.

PAN yang memiliki basis kekuatan massa warga Muhammadiyah, dan PKB yang memiliki basis massa nahdiyin, menurut dia, akan menjadi kekuatan politik yang luar biasa jika bersatu di Pilkada Jatim tahun depan.

Baca juga: Menakar Duet Gus Ipul-Risma di Pilkada Jatim 2018

DIa menyebutkan, PAN adalah partai yang setia kepada Gus Ipul, karena 10 terakhir PAN selalu berada di barisan pendukung Gus Ipul di dua kali pilkada Jatim. Saat itu Gus Ipul masih menjadi wakil Gubernur Soekarwo.

"Kami yakin, di pilkada tahun depan PAN tetap setia kepada Gus Ipul," ucapnya.

PAN adalah partai kelima yang didatangi PKB dalam safari politik bersama Gus Ipul.

Sebelumnya PKB juga mengajak Gus Ipul ke Partai Demokrat, PDIP, Partai Golkar, dan Partai Nasdem. Safari politik tersebut akan dilanjutkan kepada seluruh partai parlemen di Jawa Timur sebagai upaya menggalang dukungan politik untuk calon gubernur Gus Ipul dalam pilkada tahun depan.

"Soal kepastian dukungan, kami serahkan sepenuhnya kepada mekanisme masing-masing partai," ujar Badruttamam.

Sekedar informasi saja, pada Pilkada Jatim 2013, PAN dan PKB mendukung calon gubernur yang berbeda. PKB menjadi partai pendukung pasangan Khofifah Indar Parawansah - Herman Sumawiredja, sementara PAN masuk di barisan koalisi pendukung Soekarwo - Saifullah Yusuf. 

Baca juga: Wacana Calon Tunggal di Pilkada Jatim

Kompas TV Partai Golkar Bidik Gus Ipul Jadi Cagub Jatim
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com