Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hutan di Gunung Lawu Sempat Terbakar

Kompas.com - 17/10/2015, 20:03 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis

KARANGANYAR, KOMPAS.com - Setidaknya 19 hektar lahan di wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Tlogodlingo, Lawu Utara, Karanganyar, terbakar. Titik api yang mulai muncul pada hari Jumat (16/10/2015) tersebut segera ditangani petugas terkait meski hanya secara manual.

Sebelumnya, kebakaran di lokasi yang sama sempat padam, dan diduga karena kemarau, panas matahari menyulut kembali bara sisa kebakaran. Petugas gabungan dari Forum Kemitraan Polisi Masyarakat (FKPM), Koramil dan Polsek Tawangmangau serta dari Perhutani, segera menuju lokasi titik api setelah mendapat laporan. Lokasi di punggung bukit membuat petugas kesulitan. Air yang dibawa pun hanya sedikit dan digunakan untuk melokalisir api agar tidak merembet.

"Kita buat parit di sekitar titik api dan mematikan api kecil dengan air agar padam," kata AKP Riyanto, kapolsek Tawangmangu saat dikonfirmasi.

Riyanto menambahkan, sebagian besar api sudah bisa dipadamkan dan hanya beberapa titik api kecil. Kapolsek mengimbau warga untuk berhati hati saat membuang puntung rokok atau membakar ranting di saat musim kemarau, terutama di loksi lereng Gunung Lawu.

"Dari pantuan terakhir, sudah bisa dipadamkan, hanya yang kecil-kecil saja," katanya, Sabtu (17/10/2015).

Menurut Sutiman, kepala RPH Tlogodlinggo Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lawu Utara, lokasi kebakaran berada di petak 40 RPH.

"Api diduga akibat panasnya matahari membakar bara sisa kebakaran sebelumnya. Kita mendapat laporan pada pukul 09.00 hari Jumat kemarin," kata Sutiman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com