Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bendera Bintang Kejora Dikibarkan di Kampus Unipa

Kompas.com - 15/08/2014, 17:17 WIB
Kontributor Kompas TV, Budy Setiawan

Penulis


MANOKWARI, KOMPAS.com - Bendera Bintang Kejora berukuran sedang, Jumat (15/8/2014), berkibar di dalam lokasi kampus Universitas Negeri Papua (Unipa), Manokwari, Papua Barat. Bendera tersebut diikat pada tower milik Telkomsel yang terletak di belakang sekretariat Resimen Mahasiswa dan baru diturunkan pada saat siang hari.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, bendera berukuran sekitar 1x2,5 meter tersebut diikat pada sebuah kayu dan ditancapkan pada tower Telkomsel setinggi 50 meter. Setelah mendapat laporan, beberapa anggota Polres Manokwari menuju lokasi. Namun tidak bisa berbuat banyak, mereka hanya berputar-putar di sekitar lokasi sambil memantau situasi.

Kejadian ini pertama kali diketahui saat aktivitas kuliah mulai berjalan. Mahasiswa pun mulai memenuhi badan jalan dekat dengan lokasi pengibaran. Beberapa di antaranya sempat mengabadikan kejadian tersebut dengan kamera.

Setelah beberapa jam berkibar, bendera Bintang Kejora akhirnya diturunkan dan langsung diamankan polisi. Sejumlah mahasiswa lain yang kesal dengan aksi tersebut, nyaris meluapkan emosinya kepada Wakil Presiden Mahasiswa yang menurunkan bendera ini dari atas tower Telkomsel.

Menurut mahasiswa, bendera Bintang Kejora yang merupakan bendera organisasi Papua merdeka ini harus dihormat sebelum diturunkan. Beruntung aksi ini dapat diredam oleh Pembantu Rektor II.

Wakil Presiden Mahasiswa Unipa langsung diamankan dengan menggunakan mobil keluar dari area kampus. Belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas kejadian ini, namun dugaan kuat bendera Bintang Kejora ini dikibarkan sejak Jumat subuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com