Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Didorong Lebih Lama Tinggal di Sleman

Kompas.com - 08/12/2013, 19:33 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis


YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Sleman berupaya meningkatkan lama tinggal wisatawan di Sleman. Sebab meski tiap tahunya mengalami peningkatan kunjungan wisata, namun belum signifikan mempengaruhi lamanya tinggal wisatawan.

"Kami terus berkreasi mengembangkan obyek wisata baru. Diharapkan nantinya bisa menambah lama kunjungan," ucap Kepala Disbudpar Sleman Ayu Laksmidewi, Minggu (08/12/2013).

Pada 2011, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) mencatat kunjungan 3.277.728 wisatawan, yang terdiri atas 3.015.387 turis domestik, dan 262.341 mancanegara. Tahun berikutnya, tercatat sebanyak 3.418.254 wisatawan terdiri 3.076.676 pelancong lokal, dan sisanya dari luar negeri.

Sementara itu berdasarkan data, pada 2011, lama tinggal wisatawan domestik hanya 2,55 hari sedangkan wisatawan mancanegara 2,76 hari. Tahun 2012, angkanya hanya meningkat di kisaran 0,01-0,02.

"Salah satu yang menjadi fokus pengembangan adalah desa wisata. Saat ini di Sleman terdapat 38 desa wisata. Sebanyak 12 diantarnya masuk kategori mandiri, 13 desa berkembang, dan lainnya masih tumbuh," jelasnya.

Salah satu pengelola desa wisata Pentingsari Cangkringan, Doto Yogantoro mengatakan, tiap tahun kunjungan terus naik. Dari awal merintis pada tahun 2009, hanya sekitar 1.000 orang yang datang. Saat ini mencapai 300.000 pengunjung dengan perputaran uang hingga Rp 60 juta per bulan.

"Tren kunjungan ke desa wisata akhir-akhir ini memang cukup menggembirakan. Terus mengalami peningkatan," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com